San Fransisco - Secara resmi Apple telah merilis Apple Musik yang terdapat didalam iOS 8.4. Para pengguna dapat mengunduh langsung iOS 8.4 dengan menggunakan perangkat pendukung seperti iPhone, iPad dan iPod Touch.
Kehadiran iOS 8.4 ini didukung dengan layanan Streaming Music yang di beri nama Apple Music. Pengguna dapat langsung menikmati layanan streaming music di Apple Music setelah installasi sistem operasi iOS 8.4 selesai dilakukan pada perangkatnya. Selain Apple Music, iOS 8.4 juga menawarkan peningkatan performa untuk seluruh sistem operasi seperti iBooks dan lainnya.
BERITA TERKAIT
Layanan streaming music di Apple Music dapat dinikmati secara gratis pada 3 bulan pertama, setelah itu pengguna harus membayar US$ 9,99 /bulan untuk menikmati layanan streaming music tersebut. Layanan streaming music tersebut juga tersedia dalam paket keluarga (maksimal 6 orang) dengan harga US$ 14,99 /bulan. Dengan Apple Music pengguna dapat menikmati layanan straming music yang ada pada daftar koleksi iTunes.
0 comments:
Post a Comment